Membuat Toko Online Gratis di Blogspot

Sempat kaget juga waktu liat Traffic web, ternyata banyak banget yang pengen bikin Toko Online yah..:D

Apa lagi yang mau Kursus membuat Toko Online ternyata lumayan banyak itu dari situ sudah cukup bisa terlihat bahwa Jiwa enterpreneur orang indonesia sudah mulai besar. apalagi melihat peluang usaha yang ditawarkan dengan membuka toko online lumayan besar karena bisa menjangkau Customer dari seluruh indonesia.

Membuat Toko Online sendiri sebenarnya bisa dibilang sangat mudah bahkan Bisa membuat toko online secara gratis. Caranya, Anda bisa menggunakan Hosting Gratis dari Blogspot atau Wordpress. saya menyarankan membuat toko online di Blogspot karena blogspot atau blogger adalah anak kandung dari Google artinya, blogspot adalah salah satu produk dari google. Logikanya anak kandung akan lebih diperhatikan bukan...?? Hehe dengan demikian produk anda akan lebih mudah masuk dalam halaman pencarian google.

Apabila anda ingin membuat Toko onlline di Blogspot saya akan membuat panduan Langkah demi langkah membuat toko online gratis di blogspot sampai toko online anda siap di gunakan untuk jualan online.
Agar Toko Online Gratis  yang anda buat nantinya langsung jadi dan bisa digunakan, Sebaiknya persiapkan beberapa item dibawah ini :
  • 1 unit PC / Laptop
  • Koneksi Internet yang memadai
  • 1 Email Gmail
  • 1 Template untuk tampilan Toko Online Blogspot Sesuai Selera anda 
  • Beberapa Foto Produk
  • Beberapa Foto Bukti Pengiriman jika ada
  • Penjelasan singkat tentang toko online anda persiapkan saja di word agar anda lebih mudah copy paste ke website toko online nantinya.
  • hal hal yang anda pikir diperlukan untuk membuat toko online.
Sudah Siap..??

Silahkan masuk pada langkah selanjutnya Membuat Toko Online Gratis yaitu : Langkah Membuat Website di Blogspot





Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Mohon berkomentar dengan baik dan sopan. Komentar bernada spam akan saya hapus