Dalam hari ini bayarsaja.blogspot.com akan menyajikan berita tentang Solusi Untuk Mengatasi Earnings/Monetize Tab Blogger yang Hilang. Semoga dengan posting Solusi Untuk Mengatasi Earnings/Monetize Tab Blogger yang Hilang akan menambah wawasan untuk anda pembaca setia bayarsaja.blogspot.com
Solusi Untuk Mengatasi Earnings/Monetize Tab Blogger yang Hilang
Earnings Tab atau monetize Tab hilang dari beranda blogger merupakan hal biasa yang sering di alami oleh pemilik blog. Tapi banyak rekan-rekan kita sesama blogger yang merasa kaget ketika Earnings Tab tersebut hilang. Sampai-sampai ada yang ngomong seperti ini : Waduh... Jangan-jangan ini adalah pemberitahuan secara tidak langsung dari Adsense kalau blog saya tidak masuk dalam kategori mereka. Ada juga yang ngomong seperti ini : Google Adsense sepertinya tidak suka lagi dengan blog saya. Pokoknya, tidak sedikit omongan atau pikiran negatif yang muncul ketika Tab Earning atau Tab Monetize hilang dari beranda blogger.
Saya pribadi, sengaja menghilangkan Earning Tab tersebut dari beranda blogger saya, karena kebanyakan Tab membuat saya pusing. Di halaman Home blog blogger.com saya, hanya terdapat delapan Tab, yang seharusnya sembilan tab. Tab-tab tersebuat adalah Overview, Post, Pages, Comments, Stats, Layout, Template dan Settings. Lalu, bagaimana cara saya mengembalikan Tab Earnings yang hilang tersebut? atau bagaiman saya menghilangkan Earning Tab Blogger?
Coba sobat blogger perhatikan gambar di bawah ini. Temukan perbedaan di antara kedua gambar ini!
Apakah sobat blogger menemukan perbedaan diantara kedua gambar tersebut? Kalau tidak, saya kasih tau perbedaan antara gambar 1 dan gambar 2. Gambar 1 menggunakan Bahasa Inggris dan memiliki Earnings Tab, gambar 2 menggunakan bahasa Indonesia dan tidak memiliki Earnings Tab. Jadi, Earnings Tab tidak muncul di blogger.com karena kita menggunakan bahasa Indonesia di akun blogger.com kita.
Cara mengembalikan Earnings Tab atau Monetize Tab yang hilang :
- Dari http://www.blogger.com/home, lihat sebelah kanan bagian atas, disana terdapat pengaturan bahasa. Klik pengaturan bahasa tersebut. Kalau sebelumnya sobat blogger menggunakan Indonesia - Indonesian ganti menjadi Inggris - English.
- Lalu cek Tab blogger sobat. Apakah Earning Tab sudah muncul? Kalau belum, ikuti lagi langkah kedua di bawah ini.
- Dari laman http://www.blogger.com/home, klik menu drop down dan klik Settings
- Klik Language and formatting
- Lihat dan rubah pengaturan di Language.
- Bahasa Indonesian - Indonesia di rubah menjadi English
- Klik Save Settings
- Kembali ke halaman beranda Blogger, cek menu drop down sobat blogger! Earning Tab pasti muncul kembali.
Dapatkan berita terupdate dan unik setiap saat hanya di bayarsaja.blogspot.com
Homepage|http://bayarsaja.blogspot.com
0 komentar:
Posting Komentar
Mohon berkomentar dengan baik dan sopan. Komentar bernada spam akan saya hapus