Inilah Website Pertama di Dunia, Dan Masih Ada Hingga Kini

Sir Timothy John "Tim" Berners-Lee, KBE (TimBL atau TBL) (lahir di London, Inggris, 8 Juni 1955) adalah penemu World Wide Web dan ketua World Wide Web Consortium, yang mengatur perkembangannya.

Pada 1980, ketika masih seorang kontraktor bebas di CERN, Berners-Lee mengajukan sebuah proyek yang berbasiskan konsep hiperteks (hypertext) untuk memfasilitasi pembagian dan pembaharuan informasi di antara para peneliti. Dengan bantuan dari Robert Cailliau dia menciptakan sistem prototipe bernama Enquire.

Setelah meninggalkan CERN untuk bekerja di John Poole's Image Computer Systems Ltd, dia kembali pada 1984 sebagai seorang rekan peneliti. Dia menggunakan ide yang mirip yang telah dia gunakan pada Enquire untuk menciptakan World Wide Web, di mana dia mendesain dan membangun browser yang pertama (bernama WorldWideWeb dan dikembangkan dalam NeXTSTEP) dan server web pertama yang bernama httpd.

Situs web pertama yang dibuat Berners-Lee beralamat di http://info.cern.ch/ (telah diarsip) dan dimasukkan online untuk pertama kalinya pada 6 Agustus 1991.

info.cern.ch
Screen Shot Situs Website info.cern.ch

Pada 1994, Berners-Lee mendirikan World Wide Web Consortium (W3C) di Massachusetts Institute of Technology.

Hingga kini, Berners-Lee masih tetap rendah hati dan tidak berkeinginan untuk mendapatkan status populer. Banyak yang masih tidak mengetahui kekuatan karya pria ini, World Wide Web.

Salah satu kontribusi terbesarnya dalam memajukan World Wide Web adalah dengan tidak mempatenkannya sehingga masih dapat digunakan secara bebas.

Pada 16 Juli 2004 ia diberi gelar kehormatan KBE oleh Ratu Elizabeth II sebagai penghormatan atas jasa-jasanya.

6 Acara yang Terbanyak Dilihat Lewat Internet

Kemajuan tehknologi Internet saat ini memudahkan orang untuk mengakses setiap berita dengan cepat dalam hitungan detik bahkan live. Begitu pula yang terjadi, internet ternyata tidak bisa dilepaskan dari pernikahan Royal Wedding antara Pangeran William dan Kate Middleton. Jutaan pengunjung dunia maya berbondong-bondong memanfaatkan internet untuk menyaksikan pernikahan termegah abad ini.


https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEi20n2yuAadPyXvvT0BivI9Dw410Xj0w9BiAQIHITIhIVrVgmzoGBtZdnmDwGYf5z_O2nD53iY8SdFZH1sy7giEM-uZFp22hJWvrrJEJGaOckvXx2ReKfaJdCY6y_4GW2eNNBDnnj8lYDhs/s1600/6ZUjHctALf.jpg

Dari data yang dikeluarkan oleh Akamai Technologies, perhelatan mulai dari berita sampai video steraming Royal Wedding ternyata sukses mencapai angka 5,4 juta page views per menit. Alhasil angka ini membuat peristiwa tersebut menjadi acara terbesar ke-6 dengan penonton internet terbanyak sepanjang sejarah.

Bila dibandingkan dengan daftar pemuncak yang dipegang oleh Piala Dunia 2010, memang sangat jauh. Tercatat, ajang sepak bola terbesar sedunia itu menarik sekitar 10,4 juta page views per menit. Demikian yang dilansir Fox News, Minggu (1/5/2011).

Berikut daftar event yang merengkuh penonton terbanyak:

1. 10,35 juta page views per menit saat pertandingan kualifikasi Piala Dunia dan pertandingan terpanjang di ajang tenis Wimbledon

2. 6,36 juta page views per menit pertandingan Liga Champions Eropa

3. 6 juta page views per menit Kick Off Piala Dunia 2010

4. 23 Juni 2010: 5,6 juta page views perandingan Amerika Serikat mengalahkan Aljazair di Piala Dunia 2010

5. 2 November 2010: 5,6 juta page views per menit saat Pemilu mid term AS 2010

6. 29 April 2011: 5,4 juta page views per menit ketika Pangeran William dan Kate Middleton menikah dalam Royal Wedding.
Sumber

Rekor Kecepatan Internet Dengan Akses 100 Terabits


Kecepatan internet gigabit belum sempat dinikmati masyarakat Korea selatan dan Inggris, tapi dikutip Infoteknologi dari situs teknologi New Scientist dua grup peneliti sudah memecahkan rekor kecepatan akses internet dengan 100 terabit perdetik menggunakan teknologi media "fiber optik"

Jadi teknologi apa yang digunakan untuk mencapai kecepatan internet sampai 100 terabits, karena sebelumnya fiber optik sudah lama digunakan didunia jaringan komputer.
Pertanyaan ini terjawab pada event "Optical Fiber Conference" di Los Angeles, Vendor NEC mencapai kecepatan internet 101,7 terabits dengan cara memancarkan cahaya menggunakan 370 device laser yang terpisah ke receiver. Setiap laser akan memancarkan cahaya infrared yang memuat beberapa polaritas, phases dan amplitudo gelombang cahaya berisi packet data.

Di ajang yang sama Jun Sakaguchi seorang peneliti dari Institut Teknologi Nasional Informasi dan Komunikasi Jepang menembus kecepatan 100 terabits menggunakan teknologi yang berbeda yaitu menggunakan 7 inti pemandu cahaya (multiple light-guiding cores), dimana setiap core-nya mampu mentransmisikan data hingga 15,6 terabits dengan kecepatan total 109 terabits perdetik. (teknologi fiber optic saat ini hanya menggunakan satu light-guiding core)

Namun mengingat mahalnya investasi serat optik menggunakan teknologi diatas, besar kemungkinan kecepatan akses internet terabits baru akan diimplementasikan di lokasi data center terlebih dahulu dimana kecepatan akses data sangat penting.

Inilah Mark Pincus, Raja Game Online

Memulai karier sebagai ekonom, Mark Pincus ternyata lebih terkenal sebagai pendiri Zynga. Zynga merupakan salah satu perusahaan pembuat game online yang menghimpun pengguna aktif hingga 250 juta orang per bulan. Dengan posisi itu, Zynga mengklaim diri sebagai raja permainan jaringan sosial terbesar. Lewat jaringan sosial, game buatan Zynga seperti CityVille, Farmville, Café Dunia, Zynga Poker, dan Mafia Wars kerap dimainkan oleh para Facebooker.


Mark Pincus berhasil membuat Zynga menjadi games online yang paling sering dimainkan di jejaring sosial Facebook. Beberapa games mereka yang juga familiar antara lain CityVille, Farmville, Frontierville, Café Dunia, Zynga Poker, dan Mafia Wars. Saat ini pengguna aktif mainan buatan Zynga sudah mencapai 250 juta orang per bulan. Sukses ini diraih cuma dalam waktu dua tahun.

Terlahir di Chicago, Amerika Serikat pada 13 Februari 1966, Mark Pincu menghabiskan waktu 12 tahun dengan bersekolah di Francis W. Parker School. Lulus pada tahun 1984, Pincus lalu melanjutkan kuliah di Wharton School of University of Pennsylvania. Dari sana, gelar sarjana ekonomi berhasil ia sabet.


Selepas lulus dari Wharton, Pincus lantas bekerja di perusahaan modal ventura dan jasa keuangan selama hampir enam tahun. Setelah itu, selama dua tahun, ia menjadi analis keuangan di Lazard Freres & Co. Kariernya melonjak ketika dia pindah ke Hong Kong. Selama dua tahun, Pincus menjabat wakil presiden untuk Asia Capital Partners.


Tak lama di Hong Kong, pada tahun 1992, Pincus kembali ke Amerika Serikat (AS) untuk kuliah di Harvard Business School demi memperoleh gelar MBA. Sembari kuliah, ia mengisi liburan pada musim panas sebagai partner untuk Bain & Co.


Lulus dengan gelar MBA, Pincus kemudian bekerja sebagai manajer pengembangan perusahaan di Tele-Communications, yang sekarang bernama AT&T Cable.


Setelah setahun bekerja, ia bergabung dengan Columbia Capital sebagai wakil presiden. Di perusahaan ini, Pincus mulai tertarik untuk mendalami IT. Dia memimpin investasi pada media baru dan software di Washington. Setelah itu, pada tahun 1995 Pincus memulai langkah pertamanya dengan meluncurkan Freeloader. Ini adalah sebuah layanan teknologi push e-mail berbasis web. Tujuh bulan kemudian, Freeloader diakuisisi perusahaan IT dengan nilai 38 juta dollar AS.


Dua tahun kemudian, pada Agustus 1997, Pincus mendirikan Support.com. Ia duduk sebagai ketua dan chief executif officer (CEO). Support.com dibangun untuk menjadi penyedia layanan dan perangkat lunak. Masuk bursa pada Juli 2000, dua tahun kemudian, Support.com mengganti namanya menjadi SupportSoft.


Saat berusia 37 tahun atau tahun 2003, Pincus mendirikan Tribe.net. Perusahaan ini disebut sebagai cikal bakal jaringan sosial pertama di dunia. Untuk mendukung pengembangan usaha, Tribe.net bermitra dengan media-media besar, seperti The Washington Post, Knight Ridder Digital, dan Mayfield Fund.


Pincus juga bekerja sama dengan Reid Hoffman dengan membeli layanan jaringan sosial untuk profesional Linkedln yang merupakan jantung dari perusahaan Six Degrees Patent dengan nilai 700.000 dollar AS. Setelah berkembang, pada tahun 2007, Cisco Systems mengakuisisi Tribe.net untuk mengembangkan platform jaringan sosial bagi kelompok digital media.


Tak berhenti sampai di situ. Pada bulan Juli 2007 Pincus mendirikan Zynga, perusahaan pembuat games online. Nama itu diambil dari nama anjing bulldog miliknya. Tak butuh waktu lama, permainan yang dibikin Zynga terus berkembang. Apalagi pada tahun-tahun itu perkembangan jejaring sosial juga sangat tinggi.


Zynga mengklaim sebagai raja permainan jaringan sosial terbesar di internet. Forbes menilai total kekayaan bersih Pincus mencapai 850 juta dollar AS. Zynga diputar diberbagai jaringan sosial seperti Facebook, serta perangkat mobile, iPhone, Android, dan iPad.


Selain membuat games, Zynga juga menciptakan jaringan yang memungkinkan pihak ketiga menjadi bagian dari Zynga.


Seiring dengan perkembangan bisnisnya, Pincus terus mengakuisisi perusahaan-perusahaan pembikin game online demi mempercepat pertumbuhan bisnis Zynga.


Di tangan Mark Pincus, pertumbuhan Zynga sangat pesat. Ia jeli melihat antusiasme pengguna jejaring sosial Facebook dengan memasukkan mainan bikinan Zynga. Lantaran itu juga, pembikin mainan online yang berkantor pusat di San Fransisco ini kebanjiran pelanggan. Tiap bulan, game online bikinan Zynga dimainkan 320 juta pengguna aktif.


Langkah Pincus mengakuisisi beberapa perusahaan pembuat mainan online, termasuk dari luar Amerika Serikat (AS) membuat sayap Zynga semakin lebar. Kini, ia memiliki 13 kantor yang tersebar di Amerika, Asia, dan Eropa.


Ia juga mempekerjakan lebih dari 1.300 orang karyawan. Dengan keberhasilan ini, Zynga kini mampu mengalahkan kompetitornya, Electronic Arts yang sudah jauh lebih lama berdiri.


Mark Pincus tak sendiri mendirikan Zynga pada Juli 2007. Ia menggandeng rekannya, Michael Luxton, Eric Schiermeyer, Justin Waldron, Andrew Trader, dan Steve Schoettler. Setahun kemudian, mereka menerima pinjaman 29 juta dollar AS dari beberapa perusahaan yang dipimpin Kleiner Perkins Caufield & Byers pada Juli 2008.


Pada saat bersamaan, mereka juga menunjuk mantan Chief Creative Officer Electronic Arts, Bing Gordon sebagai direksi.


Mereka juga mengakuisisi YoVille, perusahaan game online terbesar di jejaring sosial saat itu. Akuisisi ini membawa hasil. Setahun kemudian, perkembangan bisnis Zynga luar biasa, ditandai dengan kehadiran sekitar 60 juta pengguna aktif saban hari di game online bikinan mereka.


Perkembangan bisnis yang luar biasa ini mengharuskan Pincus menambah karyawan. Pada bulan September 2010, Zynga telah memiliki lebih dari 1.200 karyawan.


Tak puas berbisnis di Amerika Serikat, Zynga juga melebarkan sayap ke luar negeri, yakni ke Asia dan Eropa. Februari 2010, Zynga membuka kantor di Bangalore, India. Ini adalah kantor pertama Zynga di luar AS. Sebulan kemudian, Pincus menjadikan kantor di Irlandia sebagai markas kedua bagi Zynga.


Untuk meningkatkan jumlah pelanggannya, pada 18 Mei 2010, Zynga mengadakan pertemuan dengan jajaran pengurus Facebook untuk menjalin hubungan kerja sama untuk lima tahun mendatang. Dalam kerja sama itu, kedua perusahaan sepakat untuk membagi keuntungan dari pengguna game online bikinan Zynga. Secara bertahap, fitur ini akan digunakan dalam setiap game Zynga.


Agar bisnisnya terus mengembang, pada 3 Juni 2010, Zynga kembali melakukan aksi korporasi dengan mengakuisisi Challenge Games. Tak butuh waktu lama, Zynga juga mengakuisisi Dextrose asal Jerman dan mengganti namanya menjadi Zynga Germany. Akuisisi tersebut merupakan ekspansi pertama perusahaan itu ke Eropa.


Pada 2 Desember 2010, Zynga membeli Texas Newtoy, yakni perusahaan pengembang permainan berbasis mobile, Words With Friend dan mengganti namanya menjadi Zynga With Friend.


Di bulan yang sama, permainan CityVille milik Zynga berjaya dengan 5 juta pengguna bulanan. Hasil itu melampaui Farmville -yang juga milik Zynga-- sebagai permainan paling populer yang dimainkan para gamers di dunia maya.


Zynga juga tercatat mengakuisisi New York, pengembang permainan kode area dan mengganti namanya menjadi Zynga New York.


Tangan dan otak Pincus memang bertuah. Zynga kini memiliki total 13 studio di seluruh dunia, termasuk di Sunnyvale, Seattle, Los Gatos, Los Angeles, Boston, Baltimore, Bangalore, Beijing, dan Tokyo.


Belum juga puas, pada 5 Oktober 2010, Zynga kembali melakukan akuisisi. Kali ini, ia mengakuisisi Bonfire Studios. Namanya pun berganti menjadi Zynga Dallas. Akuisisi ini juga membuat karyawan Zynga bertambah 100 orang, menjadi 1.300 karyawan.
Sumber

5 Perusahaan Raksasa Yang terlahir Dari Ide Sederhana

Seringkali masih ada pemikiran di masyarakat yang menganggap sebuah perusahaan besar tercipta dari ide-ide yang rumit. Padahal, tidak seluruh anggapan tersebut benar.

Saat ini, mulai banyak perusahaan besar yang sebenarnya dibangun dari ide-ide yang berbeda, dan awalnya seringkali dianggap tidak layak ataupun tidak praktis. Bahkan, sekarang jarang ditemui sebuah perusahaan besar dimulai dari sebuah ide yang menjamin perusahaan ini menjadi raksasa pada masa mendatang.

Seperti dikutip VIVAnews.com daribusinessinsider, Selasa, 26 April 2011, setidaknya ada lima perusahaan sukses yang dibangun dari sebuah ide awal yang berbeda dan tak jarang dianggap bermasalah.

1. Groupon
http://faktabukanopini.blogspot.com/
Ide Awal pembentukan perusahaan ini adalah memberikan kesempatan bagi sekelompok orang untuk merengkuh tujuan bersama. Tujuan tersebut digambarkan sebagai ThePoint.

Dalam operasionalnya, situs Groupon menyediakan media bagi perusahaan yang ingin menawarkan kupon (voucher), biasanya dengan diskon tertentu, dengan ketentuan jumlah penawar harus mencapai batas tertentu. Jika batasan minimal tidak terpenuhi, maka tidak ada transaksi pada hari itu.
Operasi seperti ini mengurangi risiko bagi pihak ritel jika jumlah kupon yang ditawarkan tidak memenuhi batas minimal.

Menurut situsnya, Groupun.com, program ini diluncurkan pertama kali pada November 2008. Saat ini, Groupun memiliki sekitar 1.500 pegawai di kantor pusat Chicago dan kantor yang sedang dikembangkan di Palo Alto, California.

Kini Groupun mengembangkan bisnisnya dengan membuka kantor perwakilan di Eropa, Amerika Selatan, Asia, dan negara-negara lainnya.

Pendapatan Groupun, yang berasal singkatan Group Coupon, seperti dikutip dari Wikipedia, sejak Januari 2010 hingga Januari 2011 diperkirakan mencapai US$11 juta hingga US$89 juta per bulan. Selama setahun, diperkirakan pendapatan Groupun mencapai US$460 juta. Pendapatan Groupon tahun ini diprediksi mencapai kisaran US$3 miliar hingga US$4 miliar.

Pada Oktober 2010, Groupun dikabarkan menerima pinangan dari Yahoo! senilai US$3 miliar. Tidak mau ketinggalan, Google juga berminat mengakuisisi perusahaan ini dengan tawaran US$5,3 miliar yang kemudian ditolak pada 3 Desember 2010.

Kabarnya Groupun bakal melepas sahamnya di lantai bursa pada 2013.

2. Instagram
http://faktabukanopini.blogspot.com/
Ide awal Instagram berasal dari pemikiran HTML 5 yang mampu mendukung program layanan informasi lokasi bagi penggunanya.

Instagram sendiri merupakan sebuah aplikasi yang bisa digunakan pengguna iPhone untuk berbagi foto. Dengan program ini, pengguna bisa menambahkan efek khusus pada foto yang dibuatnya sebelum disebarkan kepada pengguna Instagram lainnya menggunakan situs jejaring sosial seperti Facebook, Twitter, atau Tumblr.

3. Flickr
http://faktabukanopini.blogspot.com/
Perusahaan ini dibangun dari ide sebuah website permainan multiplayer yang memiliki anggota sangat luas bernama Game Neverending.

Berdasarkan situs Wikipedia dijelaskan Flickr dikembangkan oleh Ludicorp, sebuah perusahaan yang berbasis di Vancouver, Kanada dan dibangun pada 2002. Ludicorp meluncurkan Flickr pada Februari 2004. Layanan ini dikembangkan pada awalnya untuk membuat Game Neverending.

Bentuk awal dari Flickr difokuskan sebagai ruang dialog (chat room) dengan banyak pengguna dengan nama FlickrLive dengan kemampuan berbagi foto secara langsung (real time). Yang lebih banyak terjadi adalah membagi foto atau gambar yang ditemukan di web daripada foto yang dibuat oleh para pengguna sendiri.
Evolusi berikutnya lebih ditekankan untuk uploading dan chat room menghilang dari peta situsnya.

Pada 2005, Yahoo! Inc. mengambil alih Ludicorp dan Flickr. Pada 28 Juni 2005, semua daftar isi dari server Kanada dipindahkan ke server yang berada di Amerika Serikat, yang menyebabkan semua data yang ada berada di bawah hukum federal Amerika Serikat.

4. Facebook
http://faktabukanopini.blogspot.com/
Awalnya, perusahaan yang kini menjelma menjadi korporasi raksasa hanya bertujuan untuk berbagi foto di antaranya anggotanya. Selanjutnya, para anggota memberikan peringkat dari foto-foto yang dianggap paling atraktif.

Menurut situs BusinessWeek, pendapatan Facebook pada 2009 atau enam tahun sejak peluncuran perdananya telah mencapai US$700 juta hingga US$800 juta atau setara Rp6,3-7,3 triliun.

CNet memperkirakan, pada 2009 Faceboook berhasil memperoleh laba bersih sebesar belasan juta dolar AS atau sekitar ratusan miliar rupiah.

Facebook juga merekrut lebih banyak tenaga staf penjualan untuk menjaring lebih banyak pengiklan, sehingga di akhir tahun jumlahnya menjadi lebih dari 4 kali lipat sejak awal 2009.

Di negaranya, perusahaan yang bermarkas di Palo Alto California AS itu kini juga telah menjadi salah satu perusahaan yang memiliki display iklan terbanyak.

Menurut Comscore, Facebok kini menguasai 16 persen pangsa pasar display iklan, meningkat dari 11 persen di kuartal akhir tahun lalu.

5. To be Determined
http://faktabukanopini.blogspot.com/
Hampir sama dengan Facebook, perusahaan ini menyediakan sebuah program internet, dengan anggotanya bisa saling berbagi foto dan membentuk kelompok berdasarkan lokasi melalui sebuah aplikasi bernama Color.

10 Komunitas Internet Terbesar Didunia

Ada jutaan komunitas internet yang tersebar di jagat maya, namun dalam artikel kali ini saya akan menyusun 10 komunitas internet terbesar di dunia yang hingga saat ini telah menjadi sebuah ikon komunitas dalam bentuk forum. cekidot.

10. BuddyPic



Statistik: 72,366,965 post
Tempat berbagi dan berdiskusi tentang foto-foto. Kunjungi situsnya: buddypic.com

9. Something Awful



Statistik: 107,463,888 post
Ini adalah sebuah forum komedi terbesar didunia, kunjungi situsnya: somethingawful.com

8. Vault Network


Statistik: 123,864,808 post
Vault N adalah forum komunitas untuk para pecinta game offline maupun online. Kunjungi situsnya: rpgvault.ign.com

7. Offtopic



Statistik: 133,287,296 post.
Ini forum mendiskusikan apa saja secara bebas, namun kebanyakan dari anggotanya adalah para pecinta otomotif roda 4.

6. FaceTheJury



Statistik: 163,584,547 post
Kunjungi situsnya: facethejury.com

5. IGN


Statistik: 200,298,710 post
IGN adalah komunitas hiburan terbesar di dunia, jadi tidak perlu heran jika anda mengunjungi forum tersebut anda akan menemukan sebagian besar threadnya membahas seputar film, komik, dan video games. Kunjungi situsnya: ign.com

4. d2jsp

d2jsp 10 Komunitas Internet Terbesar Didunia
Statistik: 317,897,870 post
Bagi pecinta games, anda harus mengujungi forum ini di d2jsp.com

3. Kaskus



Statistik: 337,313,155 post
Ini adalah satu-satunya forum berbahasa Indonesia yang termasuk kedalam 10 komunitas internet terbesar di dunia. Kunjungi situsnya: kaskus.us

2. 4chan



Statistik: 569,080,806 post
Kunjungi situsnya: 4chan.org

1. Gaia Online

Gaia Online 10 Komunitas Internet Terbesar Didunia
Statistik: 1,829,859,563 post
Ini adalah forum terbesar didunia yang pernah ada, jumlah member yang tersimpan dalam database mencapai 23 juta akun. Kunjungi situsnya: gaiaonline.com

Top 12 Situs Pertemanan Asli Buatan Indonesia

Sudah saatnya kita dukung semua perbuatan baik anak Indonesia gan, terus support mereka. langsung aja ya berikut 12 situs jejaring sosial asli buatan Indonesia

1. Fupei.com
http://faktabukanopini.blogspot.com/
FUPEI (Friends Uniting Program Especially Indonesia) adalah sebuah website komunitas yang berisi tentang jurnal persahabatan dan kreatifitas di internet, dikhususkan untuk kalangan Indonesia, FUPEI terus berusaha untuk mengembangkan fasilitasnya agar tidak kalah dengan fasilitas website-website yang sejenis diluar, memiliki anggota sebanyak 80.000 lebih orang dengan 96,3 persen adalah pengguna yang berasal dari Indonesia.

2. Adandu.com
http://faktabukanopini.blogspot.com/
Adandu memiliki tampilan logo dan website yang didominasi warna merah-putih serta maskot berbentuk kartun bintang kuning. Adandu mulai diluncurkan dalam versi beta di bulan Oktober 2009. Berdasarkan data Alexa pada Mei 2009 laju pertumbuhan jumlah halaman website Adandu yang diakses (pageviews) dalam tiga bulan naik 6000%. Sedangkan laju waktu tinggal per orang (average time on site) tumbuh 2400%. Data ini menunjukkan meningkatnya jumlah dan loyalitas pengunjung yang mengakses website

3. Digli.com

DIGLI adalah situs pertemanan dengan rasa Indonesia dimana seluruh pengguna DIGLI bisa berinteraksi satu sama lain sehingga membentuk sebuah aktifitas bersosialisasi.Lebih mudah mendapatkan temanDengan DIGLI, para pengguna bisa lebih mudah mendapatkan teman-teman baru karena di sini para pengguna DIGLI lebih mudah mengakrabkan diri dengan pengguna lainnya. Selain itu, berbagai fasilitas yang tersedia sangat mendukung para penggunanya untuk menjalin komunikasi dengan pengguna-pengguna lainnya,kalau dalam penilaian situs ini menggabungkan antara facebook dengan kaskus.

4. Otofriends.com

Otofriends merupakan sebuah social networking yang baru, diperkenalkan tahun 2008. Situs ini mengusung tema jejaring sosial dengan tagline "Community Gathering, Start From Indonesia". Otofriends dikembangkan oleh mahasiswa asli dari Indonesia, sampai saat saya menulis posting-an ini, saya belum tahu siapa nama pasti mahasiswa tersebut, (pemilik tidak mengespost jati dirinya, hanya menisbahkan diri sebagai Team Otofriends) beberapa forum mengidentifikasinya sebagai mahasiswa Perguruan Tinggi terkemuka di Indonesia. Beberapa user yang telah bergabung, menilai akses Otofriends tergolong cepat dengan fitur komplit serta terus bertambah. Jika dibandingkan dengan Facebook, fitur Otofriends mirip Facebook. Fitur Otofriends dapat dikatakan merupakan kombinasi (gado-gado) dari Facebook, Yahoogroups, Friendster, bahkan Multiply.

5. Lilocity.com
http://faktabukanopini.blogspot.com/
LILO (Little Online) dikembangkan sebagai medium berkumpul anak muda yang berkonsep Virtual World Society (VWS). Sandi Pinatabahri, Manajer Bisnis M-Stars, menyampaikan, "Kami mengembangkan LILO ke arah VWS karena memang kami ingin memberikan tempat untuk anak-anak muda bersosialisasi, berkreasi, dan mengekspresikan dirinya di virtual world."

6. Kongkoow.com
http://faktabukanopini.blogspot.com/
Kongkoow merupakan situs jejaring sosial bercitarasa lokal yang menyediakan fasilitas sangat lengkap seperti akun email, file sharing, video streaming, dan blogging.

7. KenalanYuk.com
http://faktabukanopini.blogspot.com/
kenalan yuk.com adalah situs pertemanan/sosial seperti yang sedang marak dibicarakan saat ini. Fitur-fitur pada KenalanYuk pun agak-agak mirip dengan Facebook. Cuma tentu saja ada perbedaannya. Kalo Facebook > biru maka KenalanYuk > hijau. Silahkan buka sendiri situsnya untuk info lebih lanjut.

8. MyPulau.com
http://faktabukanopini.blogspot.com/
MyPulau adalah situs jejaring sosial yang dimotori oleh pihak telkomsel. Sebenarnya MyPulau sudah ter daftar sejak 28 Agustus 2007. Namun situs yang satu ini, baru aktif baru-baru ini. Namanya juga situs jejaring sosial, disini kamu dapat menemukan serta berkomunikasi dengan teman-teman kamu ataupun mencari teman-teman yang baru. Situs jejaring sosial yang satu ini memiliki kelebihan dimana semua hal yang dimiliki situs jejaring sosial ternama seperti facebook dan twitter ada disini. Bahkan yang ada dalam mypulau.com tidak terdapat pada facebook dan twitter.

9. Koprol.com
http://faktabukanopini.blogspot.com/
Koprol.com merupakan jejaring sosial berdasarkan lokasi yang ditujukan untuk kota – kota di Indonesia, Koprol memberitahu lokasi sesama pengguna Koprol serta menghubungkan sesama penggunanya yang berada ditempat yang sama. Jejaring sosial ini menggunakan metode berbasis lokasi. Disini ponsel pengguna dapat bersifat seperti GPS tanpa aplikasi GPS dari ponsel itu sendiri. Koprol menyediakan sejumlah pilihan tempat dimana penggunanya bisa check-in di lokasi tersebut. Setelah masuk log, di sini pengguna bisa melihat siapa saja anggota lain yang sedang berada di lokasi yang sama.

10. Kidnetmania.com
http://faktabukanopini.blogspot.com/
KID Net yang berarti Kerja Input Data dot Net merupakan produk asli Indonesia, yang membuat wadah bagi anda yang menginginkan pendapatan tambahan melalui internet, ribuan orang sudah bergabung, saat ini sudah masuk 3000-an member lebih. Tugas member kid net adalah sebagai staff data entry dan akan mendapat komisi dari pekerjaan yang dia lakukan. Saat ini KID NET sudah tidak menerima member lagi, kecuali melalui jalur khusus (bayar) dan hanya akan membuka pendaftaran diwaktu-waktu tertentu.

11. Kombes.com
http://faktabukanopini.blogspot.com/
Secara penampilan dan fungsinya hampir mirip dengan FaceBook, hanya ada beberapa perbedaan tampilan yang ditonjolkan dan situs ini memang kebanyakan anggotanya dari lokal Indonesia saja. Banyak terdapat iklan yang terpampang diatas dan di bawah halaman, berbeda dengan FB yang free dari iklan-iklan yang ada. Tapi bagaimanapun juga kita harus tetap salut dengan si pembuat yang sudah bisa 'memodifikasi' beberapa jejaring sosial lainnya dan dipadukan serta diramu sehingga bisa menghasilkan Kombes.Com ini. Untuk menjadi member kita harus melakukan sign-up terlebih dahulu, dan bisa memberikan update dan beberapa catatan didalamnya.

12. Indoface.com
http://faktabukanopini.blogspot.com/
Ini dia situs pertemanan dari indonesia dan mungkin sebagai alternatif situs pertemanan yang sudah ada. Disitus pertemanan ini disediakan beberapa fitur diantaranya blog,my voice,vote dan kalau kalian ingin menjual barang atau mempromosikan sesuatu di IndoFace disediakan layanan pasang iklan gratis.Bagi kamu yg mempunyai bisnis online mau pun offline kamu bisa mempromosikannya.

Nah mantapkan udah dapat teman baru dapat pula pasang iklan gratis.Kabar baiknya lagi setiap aktifitas kamu di IndoFace seperti login,upload foto mau pun mp3 dan kasih komentar akan mendapatkan poin,yang kalau sudah mencukupi poin tersebut bisa ditukar dengan barang elektronik seperti ponsel atau barang elektronik lainnya yg sudah disediakan pihak IndoFace makin mantap aja kan gabung di IndoFace.

Selamatkan Data Pribadi Anda di Friendster!

Friendster tengah menyiapkan perwajahan baru. Data-data lama para pengguna diberangus.


Bila Anda merupakan pengguna jejaring sosial sejak lama sebelum kemunculan Facebook, pasti Anda tahu situs pertemanan Friendster.
Friendster adalah salah satu jejaring sosial yang sangat populer walaupun akhirnya kalah pamor dengan kehadiran Facebook yang datang belakangan. 

Nah, bagi Anda yang punya banyak kenangan di Friendster, baik itu foto-foto lama, artikel-artikel blog, pesan-pesan lawas, dan lain-lainnya, sebaiknya Anda mulai memindahkannya ke tempat yang aman sejak sekarang.

Friendster telah menyurati anggota-anggotanya, juga mengumumkan secara resmi di laman mereka bahwa Friendster tengah melakukan perubahan yang signifikan terhadap situs mereka pada beberapa pekan ke depan.

Kendati akun Friendster Anda akan tetap bisa diakses dengan password lama Anda, namun, akan banyak data lama Anda yang tak akan terangkut ke situs baru mereka nanti, mencakup foto, pesan, komentar, kesaksian (testimonial), teriakan (shoutout), blog, forum serta group-group yang Anda ikuti
Oleh karenanya, Friendster memberi waktu kepada para anggotanya untuk menyelamatkan data-data mereka sebelum 31 Mei 2011. Seperti dilansir oleh situs ComputerWorld, Friendster juga telah menyediakan sebuah aplikasi eksportir untuk memindahkan data-data itu ke jejaring sosial lainnya.

Ke depan, Friendster sendiri menjanjikan fitur-fitur baru yang akan membantu penggunanya bersosialisasi dan terkoneksi dengan orang-orang yang memiliki minat yang sama.
"Situs baru kami didesain untuk menciptakan profil baru yang memudahkan orang terhubung dengan orang lain secara berbeda dengan jejaring sosial lain," Friendster menjanjikan.

Antara lain, di Friendster, anggotanya akan bisa bermain game dan mendengarkan musik sambil saling terhubung dengan rekan-rekannya. "Pada dasarnya, situs baru ini akan melengkapi kehadiran online Anda di jejaring sosial yang lain," kata Friendster.


<

Suasana Di Kantor Youtube Dan Google

YouTube adalah sebuah situs web video sharing (berbagi video) populer yang didirikan pada Februari 2005 oleh tiga orang bekas karyawan PayPal: Chad Hurley, Steve Chen, dan Jawed Karim. Menurut perusahaan penelitian Internet Hitwise, pada Mei 2006 YouTube memiliki pangsa pasar sebesar 43 persen.[1] Para pengguna dapat memuat, menonton, dan berbagi klip video secara gratis. Umumnya video-video di YouTube adalah klip musik (video klip), film, TV, serta video buatan para penggunanya sendiri. Format yang digunakan video-video di YouTube adalah .flv yang dapat diputar di penjelajah web yang memiliki plugin Flash Player.

Pada 9 Oktober 2006 diumumkan bahwa YouTube telah dibeli Google dengan harga US$1,65 miliar.[2] Pada awal April 2008 beberapa ISP Indonesia menutup akses ke beberapa situs web termasuk YouTube karena memuat film Fitna. Awalnya pemblokiran berupa pemblokiran sepenuhnya terhadap seluruh situs web, namun kemudian diubah menjadi pemblokiran terhadap URL tertentu yang memuat video tersebut saja.

foto para YouTube founder(pendiri YouTube)

ini adalah gambar dari gedung youtube beserta isinya






Bagaimana dengan google?


Googleplex, kantor pusat Google di California akan memasang sistim listrik tenaga solar yang merupakan terbesar di seluruh perusahaan yang ada di Amerikan.

Dengan kapasitas sampai dengan 1,6 megawatts (sama dengan rata-rata daya listrik yang dibutuhkan 1.000 rumah tangga di Amerika) maka Google dapat menghemat biaya tagihan listrik sampai dengan 30%.

Terlepas berapa banyak uang yang bisa dihemat tetapi ini merupakan salah satu langkah Google untuk menjadikan lingkungan lebih hijau (Go Green).
Kantor Pusat Google




Mungkin selama ini banyak orang yang penasaran dengan Google. Bagaimana Google dapat membuat suatu perbedaan dalam peradaban dunia maya, merupakan sebuah prestasi sendiri bagi perusahaan yang memulai usahanya dengan aplikasi Search Engine ini. Saat ini markas besar Google terletak di Mountain View, California dan sebuah kantor di Manhattan. Penasaran kan seperti apa sih kantor Google itu?? Setelah kamu lihat DIJAMIN kamu pasti akan ingin bisa kerja disitu.

7 Cara Memperlakukan Laptop/Notebook yang Benar



Tips di bawah ini akan membantu Anda merawat dan membuat notebook Anda menjadi lebih awet hingga dapat menemani Anda dalam waktu jangka lama. Selamat membaca dan menerapkan tips ini pada notebook Anda!

1. Cara Membawa



Jangan membawa notebook dalam keadaan standby karena akan mempengaruhi hard disk Anda. Membawa notebook dalam keadaan standby akan merusak hard disk Anda. Hal ini disebabkan karena piringan hard disk Anda masih berputar, mata hard disk tidak dalam posisi aman dan masih berada di atas piringan. Posisi ini akan membuat piringan hard disk Anda baret dan dapat mengakibatkan kerusakan dan kehilangan data. Walaupun begitu, hal ini tidak berlaku untuk noteboook yang menggunakan storage SSD.


Untuk tas notebook jenis backpack atau jenis tas notebook lainnya seperti tas selempang, jangan pernah lupa tips ini. Ketika memasukkan notebook ke dalam tas, pastikan bagian bawah notebook mengarah seolah menempel dengan punggung atau anggota badan lainnya. Bagian notebook bagian bawah lebih kuat menahan tekanan,. Tips lain, jangan terlalu banyak membawa barang bawaan pada tas Anda. Karena pada akhirnya, beban yang terlampau berat akan menekan layar dan mengakibatkan kerusakan pada layar.


2. Cara Menyimpan



Cara menyimpan notebook mungkin merupakan hal yang sepele dan suka terabaikan oleh beberapa orang. Simpan notebook Anda pada tempat yang tidak lembab dan usahakan simpan dalam kantong untuk menghindari casing notebook Anda baret. Jangan lupa, letakkan notebook pada tempat yang datar. Jangan pernah menumpuk barang di atas notebook Anda ketika sedang tidak digunakan. Tumpukan benda tersebut akan menekan layar LCD notebook dan mengakibatkan kerusakan pada layarnya dan yang terparah LCD retak. Selain itu, hindari notebook dari pancaran sinar matahari langsung. Hal ini akan membuat notebook Anda panas dan akan mengakibatkan beberapa komponen luar yang terbuat dari karet akan mengeras dan membuat casing Anda memudar warnanya.


3. Cara Menggunakan



Hal ini tergantung kepada jenis notebook. Untuk netbook, usahakan penggunaannya tidak menyimpang. Netbook diciptakan untuk menjalankan aplikasi bawah seperti aplikasi office, aktivitas browsing, multimedia (musik, film non HD, editing foto ringan dan lain sebagainya), serta beberapa aplikasi lain yang tidak menuntut kinerja tinggi. Sesuaikan aplikasi Anda dengan kinerja yang dapat diberikan oleh notebook. Jangan terlalu banyak meng-install aplikasi yang tidak penting. Semakin banyak aplikasi yang ter-install, semakin lambat pula kinerja dari notebook Anda. Hal ini disebabkan karena kapasitas yang digunakan oleh hard disk semakin besar sehingga sistem operasi semakin sulit untuk membacanya.


4. Cara Upgrade



Tidak banyak yang bisa di upgrade pada notebook. Elemen yang Paling mudah di-upgrade hanya hard disk dan memory. Sebenarnya, Anda bisa meng-upgrade optical drive dan prosesor tetapi hal ini hanya berlaku pada beberapa notebook. Upgrade memori sendiri akan membuat kinerja notebook menjadi lebih bertenaga dan aplikasi akan menjadi lebih cepat terbuka. Satu hal yang perlu diingat adalah ketika melakukan upgrade memori, Anda juga harus sesuaikan dengan sistem operasi yang Anda gunakan. Sistem operasi 32bit hanya akan dapat membaca memori hingga 3GB. Sistem operasi 64bit dapat membaca memori lebih dari 3GB.

Hard disk. Biasanya pengguna akan meng-upgrade komponen ini karena kebutuhan akan kapasitas yang besar. Saat ino, kecepatan putar hard disk dibagi ke dalam dua jenis putaran, 5400RPM (Rotation Per Minute) dan 7200RPM. Namun, hard disk dengan kecepatan putar 7200RPM sukar sekali ditemukan di Indonesia. Keuntungan menggunakan hard disk dengan putaran tinggi adalah sistem operasi dan aplikasi Anda akan lebih responsif ketika Anda panggil. Anda sebenarnya dapat saja melirik SSD yang semakin lama semakin murah. Namun, kelemahan SSD adalah kapasitas yang tersedia masih kecil sehingga lebih cocok untuk Anda yang sangat mobile. Dengan SSD, kemungkinan kerusakan penyimpanan data dan kehilangan data sangat kecil.


5. Cara Membersihkan



Kebersihan layar LCD notebook sangat penting. Layar LCD yang kotor dengan berbagai noda dan cap tangan tidak nyaman dilihat. Layar notebook yang bersih akan membuat Anda semakin nyaman beraktivitas dengan menggunakan notebook tersebut. Untuk membersihkan casing Anda hanya memerlukan selembar kain lembut. Untuk noda yang sulit dibersihkan dapat diakali dengan menggunakan kain lembut. Kain tersebut dibuat dalam keadaan lembab lalu diusap. Setelah itu, bersihkan permukaan casing dengan kain yang kering. Pada bagian keyboard biasanya sering ditemukan debu. Untuk bagian ini, cukup gunakan blower dan kuas. Jangan menggunakan vacum cleaner bertekanan tinggi karena bisa membuat tuts keyboard Anda tercabut.


6. Cara Memperpanjang Masa Hidup Notebook


Setting Power Management

Memperbesar Kapasitas Memori (RAM)
Hal ini untuk mengurangi terjadinya pengaktifan virtual memory ke hard disk. Seperti kita ketahui, daya hard disk ketika melakukan putaran penuh akan lebih memakan daya dibandingkan dengan sebuah RAM atau memory.

Melakukan Defrag System



Proses Defrag akan mempercepat waktu baca hard disk. Hal ini akan membuat hard disk bekerja dengan lebih efisien dan Anda dapat membuka aplikasi dengan lebih cepat.

Menurunkan Kontras
Menurunkan kontras layar notebook akan mempengaruhi daya tahan hidup. Anda dapat menurunkan pada setting yang masih nyaman di mata, Biasanya, konfigurasi kontras layar ini sudah ada dalam setting Power Management. Namun, bila Anda kurang nyaman, Anda dapat menaikkan kontras beberapa level.

Matikan Proses/Program yang berjalan di background.
Semakin banyak proses/program yang berjalan di background, semakin cepat pula baterai terpakai. Untuk itu, lebih baik matikan saja aplikasi yang berjalan di background. Anda dapat mematikan proses/program di background ini melalui "Run->msconfig" lalu pilih tab "startup". Namum, pilihlah program yang akan dimatikan dengan bijak dan hati-hati.

Jangan Tinggalkan CD/DVD pada Optical Drive



Sering kali kita lupa untuk mengeluarkan CD dari optical drive. Hal ini akan membuat optical drive tetap memasok listrik untuk perangkat tersebut. Bahkan, notebook terkadang akan memutar optical drive tanpa kita suruh. Hal ini cukup mengurangi daya baterai.

Lepas Perangkat dari USB port



Walaupun hanya memakan daya kecil tetap saja, perangkat yang terkoneksi pada USB port (Flash disk, USB hard drive, dan sebagainya) akan mengurangi daya tahan hidup notebook Anda. Cabut bila perangkat tersebut tidak lagi Anda gunakan.

Matikan Feature Konektivitas yang Tidak Perlu



Matikan konektivitas Wi-Fi ataupun Bluetooth bila Anda sedang tidak memerlukannya. Perangkat ini akan terus menerus mengirim sinyal yang dapat menguras daya tahan baterai. Misalnya Anda hanya memerlukan Wi-Fi, maka bluetooth bisa Anda matikan.

Pilih Mode Hibernate, bukan Standby

Hindari Praktik Multi-tasking
Semakin banyak aplikasi yang dibuka, hard disk akan semakin sering bekerja. Hal ini akan memakan daya lebih besar dibandingkan ketika Anda menjalankan satu aplikasi.

Switching Graphics



Bila notebook Anda mempunyai dual graphic dan harus memilih secara manual, jangan lupa untuk mengubahnya dengan graphics yang lebih hemat daya.

Ganti Hard Disk dengan SSD
Selain lebih sedikit memakan daya, SSD mempunyai waktu buka tutup aplikasi yang lebih cepat dan tidak menghasilkan panas berlebih yang akan mempengaruhi komponen di sekitarnya.

7. Cara Merawat Baterai
Saat ini sebagian besar notebook yang beredar menggunakan baterai lithium ion yang lebih ringan dibandingkan dengan NiCAD yang digunakan sebelumnya. Lithium ion yang sekang dipergunakan lebih mudah perawatannya karena Anda tidak perlu menunggu habis baru bisa melakukan recharge ulang untuk mengisinya lagi. Jadi, dalam keadaan belum habis pun tidak diharamkan untuk melakukan pengisian ulang. Akan tetapi, yang perlu diingat, baterai lithium ion tidak dapat disimpan dalam waktu lama tanpa dipakai sama sekali. Baterai ini akan rusak karena senyawa baterai akan mengering.

Bila sedang memakai adaptor listrik, mana yang lebih baik, baterai notebook dilepas ataukah dipasang? Saya akan mencoba memberikan tips yang mudah supaya baterai lebih lama masa pakainya. Anda tidak perlu takut baterai pada notebook akan rusak karena adaptor terus menerus terpasang. Adaptor yang diberikan pada paket penjualan akan memutuskan arus listrik bila baterai telah penuh. Jadi, Anda tidak perlu takut baterai akan over-charge.


Ada baiknya Anda biasakan dua atau tiga hari sekali menghabiskan daya baterai dengan cara menggunakan daya baterai saja saat digunakan dan bila warning low baterai muncul, Anda tinggal memasang adaptor kembali. Bila Anda seseorang yang sering menggunakan notebook di luar ruangan maka secara tidak sadar Anda melakukan ini berulang kali.


Hal ini persis sama dengan kebiasaan banyak pengguna handphone. Pada saat kosong atau Anda beristirahat malam lagi, Anda akan mengisi daya baterai. Satu hal yang perlu diingat, baterai juga mempunyai masa pakai, sehingga akan terjadi penurunan daya baterai sedikit demi sedikit seiring dengan berjalannya waktu.

Selain itu kami sarankan Anda selalu membersihkan kontak yang terbuat dari kuningan yang terdapat pada baterai dan notebook dengan menggunakan cotton bud dan contact cleaner.
http://www.kaskus.us/showthread.php?t=7273169