Dalam hari ini bayarsaja.blogspot.com akan membahas artikel tentang Korban meteor Rusia capai 1.000 orang. Semoga dengan artikel Korban meteor Rusia capai 1.000 orang akan menambah pengetahuan untuk anda pembaca setia bayarsaja.blogspot.com
Surat kabar Wall Street Journal melaporkan, Sabtu, (16/2), korban kebanyakan luka akibat pecahan kaca jendela bangunan. Sebanyak 43 korban telah dilarikan ke rumah sakit.
Hantaman meteor itu juga merusak sekitar 3000 bangunan, termasuk melubangi sejumlah dinding besi sebuah pabrik di Chelyabinsk.
"Cahaya di langit semacam itu tak pernah terjadi di kehidupan. Itu hanya terjadi ketika kiamat," kata Vlada Palagina, guru di sebuah sekolah di Chelyabinsk.
Presiden Vladimir Putin telah memerintahkan menteri keadaan darurat menyediakan segala pertolongan kepada korban.
Hantaman meteor itu juga melubangi danau es di tempat jatuhnya meteor itu di luar kota. Kawah bekas jatuhnya meteor itu mencapai ukuran diameter 8 meter.
Ilmuwan mengatakan peristiwa itu langka terjadi, baik dari segi ukuran meteor maupun korban. Meteor yang jatuh kemarin bobotnya mencapai 10 metrik ton. "Meteor itu memasuki atmosfer bumi dengan kecepatan 15 hingga 20 kilometer per detik," kata pernyataan dari Akademi Sains Rusia.
Dapatkan berita terupdate dan unik setiap saat hanya di bayarsaja.blogspot.com
Homepage|http://bayarsaja.blogspot.com
0 komentar:
Posting Komentar
Mohon berkomentar dengan baik dan sopan. Komentar bernada spam akan saya hapus